Lhokseumawe, newsataloen.com - Kapolsek Meurah mulia IPTU Ade Chandra, SH.M.H. pimpin langsung apel pagi rutin yang berlangsung di Mapolsek Meurah Mulia, selas (23/4/2024) pagi.
Dalam arahannya, Kapolsek menyampaikan beberapa hal penting kepada seluruh personel yang hadir. salah satunya menegaskan tentang nilai-nilai integritas, Loyalitas dan Soliditas personil dalam segala aspek.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Henki Ismanto, S.I.K melalui Kapolsek Meurah Mulia IPTU Ade Chandra mengatakan,
Integritas merupakan landasan utama yang harus dijunjung tinggi oleh setiap anggota kepolisian dalam menjalankan tugasnya.
Selain berintegritas, sebut Kapolsek, personil juga harus menjaga loyalitas terhadap institusi Polri untuk menjaga nama baik Polri.
Selain itu, dalam arahannya, Kapolsek juga menyoroti pentingnya solidaritas di antara anggota Polsek Meurah Mulia.
"Soliditas ini penting sebagai kunci utama dalam memperkuat kerjasama tim dan mencapai tujuan bersama dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian"pungkasnya.
Post a Comment