Kuala Simpang, newsataloen.com - Polisi Wanita (Polwan) Polres Aceh Tamiang yang dipimpin oleh Kabag Ren / Senior Polwan KOMPOL Nastuti Ariani Nasution, S.Ag menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada warga yang membutuhkan di Kabupaten Aceh Tamiang. Selasa (02/04/2024).
Kegiatan ini menyasar masyarakat yang membutuhkan seperti masyarakat kurang mampu dan para Lansia yang berada di Wilayah Hukum Polres Aceh Tamiang.
Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muhammad Yanis, S.I.K, M.H melalui Kabag Ren / Senior Polwan KOMPOL Nastuti Ariani Nasution, S.Ag mengatakan " kegiatan merupakan momen di Bulan Ramadhan dimana kebaikan dan kemurahan hati menjadi semakin terasa dengan saling berbagi kepada warga yang membutuhkan." Terang Nastuti
"Bantuan Sosial berupa sembako ini merupakan patungan dari seluruh anggota polwan polres Aceh Tamiang dengan cara menyisihkan sebagian dari gaji mereka."
KOMPOL Nastuti juga menambahkan, Semoga apa yang kami salurkan hari dapat sedikit membantu dan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya terutama saat menjalankan ibadah puasanya." Ucapnya(red/rjibro).
Post a Comment