Seluruh pegawai UPTD Puskesmas Peureulak dengan seragam batik siap menyambut kedatangan Tim Surveyor Re Akreditasi.
Anggota Tim Surveyor yang hadir meninjau langsung ke UPTD Puskesmas Peureulak yakni, Dr. Ferianto, SH.MH (KMKP) dan Khalid, SKM. M.Kes ( KMKP )
Tujuan diberlakukanya akreditasi Puskesmas adalah untuk membina puskesmas dan fasilitas pelayanan kesehatan primer dalam upaya untuk berkelanjutan memperbaiki sitem pelayanan dan kinerja yang berfokus pada kebutuhan masyarakat, keselamatan, dan manajemen resiko.
Seluruh Jajaran Puskesmas Peureulak menerima kunjungan tim re - akreditasi dari kelembagaan terpecaya.
Kepala UPTD Puskesmas Peureulak Aceh Timur, Ns. Muhammad Nazir, S.Kep, MKM menjelaskan kunjungan ini memiliki tujuan utama, yaitu memastikan bahwa hasil re-akreditasi yang diinginkan dapat tercapai dengan baik dan sesuai harapan.
Sebagai contoh, Puskesmas Peureulak telah mencapai hasil akreditasi paripurna mencapai hasil utama dalam proses re-akreditasi.
"Kami ingin memastikan bahwa kualitas pelayanan kesehatan dapat terus ditingkatkan di puskesmas, Peureulak,"katanya.
Kunjungan tim re-akreditasi ini memungkinkan para profesional kesehatan praktik terbaik, dan mengidentifikasi area perbaikan potensial.
Hal ini membantu dalam upaya meningkatkan mutu layanan kesehatan dan memenuhi standar yang ditetapkan dalam proses akreditasi.
"Kami percaya bahwa nantinya seperti ini dapat membawa manfaat besar dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah kerja. Ini adalah langkah positif dalam upaya mencapai kesejahteraan dan kesehatan masyarakat yang lebih baik,"pungkasnya.
Kepada semua jajaran karyawan, M.Nazir, mengucapkan terimakasih atas kerja kerasnya, dan semua elemen baik Dinas Kesehatan Aceh Timur, Para anggota parlemen, Muspika, para Kepala Desa, dan tokoh masyarakat yang telah mensport dengan memberikan dukungan pencapaian ini. (Thaib)
Post a Comment