Jakarta, newsataloen.com-Penerapan teknologi dalam Media kreatif terus berkembang sampai saat ini sehingga hal ini tidak dapat dielakkan karena perkembangan yang terjadi merupakan konsekensi logis dari perubahan zaman.
Penerapan teknologi dalam Media kreatif tersebut diantaranya adalah pada: Media iklan, Media penyiaran, Media digital, Media Elektronik, Media Massa atau Media Cetak, Media Penerbitan Elektronik, Media Online.Tak terkecuali dengan Anak-anak Panti Asuhan Al Ma-un.
Saat ini Panti Asuhan Al-Maun berusaha untuk menciptakan kreativitas dan inovasi baru dalam menumbuhkembangkan pola pikir anak-anak panti sebagai media dakwah islam nahi mungkar.
Oleh karena itu, Dosen Universitas Bina Sarana Informatika mengadakan Pengabdian Masyarakat (PM) dengan memberikan pelatihan kepada anak-anak Panti Asuhan Al-Maun tentang menggali potensi diri serta membangun jiwa kreatif dalam berkarya. Sabtu (29/10) berlokasi di Aula Panti Asuhan Al-Maun, Jalan Kayumanis Barat RT/RW 010/001 No 4 Kel Kayumanis Kec Matraman Kota Jakarta Timur DKI Jakarta.
Atri Nodi Maiza Putra, selaku tutor PM mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilakukan dengan metode tutorial yang dapat menumbuhkan ide kratif terbaru. “Kegiatan dilakukan dengan metode tutorial menumbuhkan ide kretif terhadap sebuah kasus dalam menciptakan peluang baru,” ucap Atri dalam keterangan tertulis Atri, Senin (10/4).
Sementara itu, Ibu Hikmah selaku perwakilan Panti Asuhan Al-Maun megucapkan rasa terima kasihnya kepada para dosen dan mahasiswa Universitas BSI yang telah berkenan untuk silaturahim ke Panti Asuhan Al-Maun.
“Terima kasih sebesar-besarnya saya haturkan kepada para dosen dan mahasiswa Universitas Bina Sarana Informatika yang telah berkenan untuk silaturahmi ke Panti Asuhan Al-Maun Kayumanis, bahkan dengan sukarela memberikan pengetahuan baru kepada anak-anak Panti Asuhan Al-Maun” pungkas Ibu Hikmah. (red/rjibro).
Post a Comment