Aceh Timur, newsataloen.com - Banyak Hikmah dan Manfaat dalam Pengajian rutin yang setiap jumat di lakukan di Aula kantor Kecamatan Peureulak Timur, (13 /10).
Selain menjadi wahana untuk bersilaturahmi, banyak sekali hikmah dan manfaat yang didapatkan oleh jemaah ketika mengikuti kegiatan pengajian.
Apalagi rutinitas ini dilakukan swtiap jumat bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di kantor Kecamatan Peureulak Timur, Hal tersebut diungkapkan Camat Peureulak Timur, T.Taharuddin, SP saat mengikuti Pengajian.
“Banyak makna yang bisa diambil setiap mengikuti pengajian rutin seperti ini. Pertama meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan, kedua terjadinya perubahan perilaku dan akhlaq ke arah yang lebih baik, ketiga menambah ilmu untuk bekal di dunia maupun di akhirat dan terakhir menjadi bagian silaturahmi diantara kita,” ujarnya.
Taharuddin menambahkan, pengajian tersebut menjadi ajang menyatukan hal yang baik dan menjauhkan hal yang buruk.
“Pengajian rutin di aula Kecamatan yang dilaksanakan setiap Jumat diharapkan bisa menghasilkan berbagai kemanfaatan bagi umat dengan menyatukan hal-hal yang baik dan menjauhkan hal-hal yang buruk,” katanya.
Camat juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh staf yang terus mengikuti pengajian jumat yang kita laksanakan, semua ini demi kelancaran dan berkah dari Allah dalam bertugas sehari - hari. ( Thaib )
Post a Comment