kabar daerah
BPBD Aceh Timur Laksanakan Kegiatan Pelatihan Dasar Bagi Petugas Penanggulangan Bencana Kebakaran
Aceh Timur, newsataloen.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Kabupaten Aceh Timur pada Rabu, (21/06) melaksanakan agenda kegiatan yaitu melakukan pelatihan dasar bagi petugas Penanggulangan Bencana Kebakaran di wilayah kerja Kabupaten Aceh Timur.
Kegiatan berlangsung selama dua hari dari tanggal 21 s/d 23 Juni 2023, di buka oleh Sekretaris BPBD Aceh Timur, Rizki Amara Taufani, SIP. M.AP mewakili Kepala BPBD Aceh Timur, Ashadi, SE.MM.
Pada kesempatan itu, Faisal Putra, SH Kasie Kesiapsiagaan BPBD Aceh Timur di lokasi Latihan Dasar kepada media ini menjelaskan, kegiatan pelatihan dasar petugas penanggulangan bencana kebakaran yang dilaksanakan untuk memberkan pemahaman bagi petugas mengenai penyebab kebakaran, memberikan pengetahuan dasar tentang upaya pencegahan kebakaran dan teknis pemadaman di lokasi bencana.
Tak hanya itu saja, Faisal menambahkan, latihan ini juga meyertakan bagai mana mengoprasikan kenderaan pemadam dengan semua peralatan yang ada, dan wawasan kedisiplinan dalam menjalankan tugas.
Bagi petugas yang telah mengikuti pelatihan nantinya akan diberikan Sertifikat sebagai bukti telah mengikuti pelatihan dasar pemadam kebakaran ," Ujar Faisal.
Adapun jumlah peserta yang turut ambil bagian yaitu 34 personil dari 6 pos PMK yang tersebar di wilayah Aceh Timur, dan kegiatan dilaksanakan dua lokasi di Aula BPBD dan Lapangan pusat Pemerintahan Aceh Timur.( M.Thaib )
Via
kabar daerah
Post a Comment