kabar daerah
Kunjungi Warga Sakit Lumpuh, Kapolres Aceh Utara Berikan Bantuan
Aceh Utara, newsataloen.com -Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K., mengunjungi rumah warga yang menderita sakit Lumpuh layu serta memberikan bantuan sosial dan tali asih. Kamis, (16/2/2023) sekitar pukul 15.00 wib Gampong Hagu, kecamatan Baktiya Barat.
Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K. didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Aceh Utara Ny. Risa Deden Heksaputera menjenguk warga Murthala (17) yang menderita sakit penyempitan saraf sekaligus membawa pada gizi buruk (Lumpuh layu).
Untuk meringankan beban yang di alami Murthala (17) warga gampong hagu kecamatan Baktiya barat, Kapolres Aceh Utara bersama Ketua Bhayangkari cabang aceh utara turut mendoakan semoga diberikan kesembuhan oleh Allah Swt serta Kapolres Aceh Utara juga memberikan bantuan sosial dan tali asih kepada Murthala (17).
Pada kesempatan tersebut, Wakapolres Aceh Utara Kompol Rizal Antoni, S.H. bersama Wakil ketua bhayangkari cabang aceh utara Ny. Cut Rizal Antoni serta Kasat Lantas Iptu Faisal, S.H. juga turut hadir mendampingi.
Disamping itu, Kapolres Aceh Utara juga langsung memfasilitasi Mobil untuk membawa Murthala (17) ke Poliklinik polres Aceh Utara untuk diberikan pengobatan.
"Dalam kunjungan tersebut, Kapolres Aceh Utara di rumah Murthala (17) yang berada di gampong hagu kecamatan baktiya barat, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kunjungan itu sebagai bentuk rasa kepedulian dan empati serta meringankan beban warga yang sedang sakit."pungkasnya
Via
kabar daerah
Post a Comment