kabar daerah
Dandim 0103/Aceh Utara Pimpin Apel Pembersihan Sampah Pasca Banjir di Aceh Utara
Aceh Utara, newsataloen.com -- Pasca musibah banjir yang menimpa di beberapa Desa dan Kecamatan di Kab.Aceh Utara beberapa hari yang lalu, Dandim 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., mimimpin apel pembersihan sampah pasca banjir.
Bakti sosial personel TNI Kodim 0103/Aceh Utara, bersama personel Korem 011/LW, Brigif 25/Siwah, anggota Polres Aceh Utara, serta aparat desa dan warga di Kec. Lhoksukon melaksanakan gotong royong membersihkan sampah yang menumpuk di Paret dan di jalan akibat musibah banjir, Rabu, (12/10/2022) pagi.
Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P. menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong yang dilaksanakan secara gabungan ini diikuti oleh Anggota TNI, Polri Aparat Desa dan masyarakat setempat.
Salah satu desa yang menjadi sasaran pembersihan ini adalah wilayah seputaran kota Lhokskon Personel gabungan secara bersama sama bahu membahu membersihkan tumpukan sampah yang menumpuk di jalan,saluran parit dan pasar Lhoksukon.
Lanjut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P. juga menyampaikan terkait adanya beberapa Desa di kab Aceh Utara yang juga mengalami musibah banjir, pihaknya telah memerintahkan kepada masing - masing anggota Personel Babinsa untuk aktif membantu masyarakat yang terkena musibah.
Kegiatan gotong royong ini merupakan semangat kebersamaan kami untuk membangun kembali sarana dan prasarana yang rusak pasca bencana banjir di beberapa wilayah Kab Aceh Utara, dengan harapan roda perekonomian masyarakat yang wilayahnya terdampak banjir bisa normal kembali. Pungkas Dandim.
Adapun yang turut Hadir pada kegiatan tersebut, Dandim 0103/Aut Letkol Inf Hendrasari Nurhono S.I.P., M.I.P., Kasi Ops Korem 011/LW, Mayor Inf Doni Prasetyo, Pabung dim 0103/Aut, Danramil 08/Lsk, Personel Brigif 25/Siwah, Anggota Polres Aceh Utara, Aparat Pemerintah Kab Aceh Utara, Serta aparat desa dan warga di Kec. Lhoksukon.
Via
kabar daerah
Post a Comment