Upaya Tingkatkan Ketahanan Pangan Babinsa Bantu Petani Binaan




Bireuen, newsataloen.com- Sebagai salah satu bentuk kepedulian dan perhatian kepada petani Serda Nadimin Babinsa  Koramil 09 / Makmur Kodim 0111/Bireuen melakukan kegiatan pendampingan terhadap petani desa binaan dalam rangka membantu menjemur padi hasil panen guna menjaga kualitas beras, bertempat di Desa Ulee Glee Kec. Makmur Kab. Bireuen, Jumat (15/04/2022).

Pendampingan yang dimulai dari kegiatan penyuluhan dan bercocok tanam sampai dengan saat panen merupakan bentuk pendekatan yang terus dilakukan sebagai upaya untuk mensukseskan program pemerintah dalam bidang pertanian yaitu meningkatkan ketahanan pangan.

Pada kesempatan yang sama Babinsa Serda Nadimin mengatakan bahwa kegiatan pendampingan kepada petani terus kami lakukan guna untuk mengoptimalkan upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan daerah.

"penjemuran padi dilakukan hingga kering dalam rangka untuk menjaga kualitas beras disaat lakukan penggilingan supaya hasil dari beras tidak pecah dan akan utuh, sehingga dalam penjemuran harus betul,-betul kering," ujarnya.

Dengan adanya pendampingan yang dilakukan Babinsa harapannya warga masyarakat binaan terutama petani akan lebih bersemangat dalam bertani sebagai cara untuk terus membantu dan meningkatkan hasil panen. (Suherman Amin)

Post a Comment

Previous Post Next Post