/> Pengembangan Karakter Anak Usia Dini, KKM Gebrak UIN Maliki Lakukan Pengenalan Nilai Agama dan Moral di TK Restu PGRI 03 Pujon

Pengembangan Karakter Anak Usia Dini, KKM Gebrak UIN Maliki Lakukan Pengenalan Nilai Agama dan Moral di TK Restu PGRI 03 Pujon



 
Malang, newsataloen.com-Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki) yang tergabung dalam kelompok kuliah kerja mahasiswa (KKM) Gebrak melaksanakan kegiatan Pengenalan Nilai Agama dan Moral di TK Restu PGRI 03 Pujon.

 Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pengembangan karakter islami dan moral pada anak usia dini di Desa Ngabab, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Kegiatan yang berlangsung pada Senin, 10 Januari 2022 ini disambut antusias dan dukungan dari pihak Balai Desa, dewan guru, wali murid maupun siswa-siswi di sekolah tersebut.

Dalam kegiatan ini, mahasiswa memberikan pengenalan serta penguatan mengenai nilai karakter dan moral islami melalui lagu anak-anak, permainan, tepukkan maupun pendampingan. Kegiatan ini dilakukan dengan menyesuaikan tahapan kognitif, afektif dan psikomotorik anak usia dini, yaitu bermain sambil belajar.

Pelaksanaan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk realisasi terhadap model kuliah kerja mahasiswa yang menjadi fokus utama di kampus UIN Maliki, yakni penguatan dan penumbuhan kesadaran tentang moderasi beragama dalam masyarakat.
Kegiatan ini diterapkan kepada anak usia dini dengan harapan agar dapat menjadi solusi terhadap dekadensi karakter dan moral islami anak bangsa. Mengingat bahwa pendidikan karakter dan moral merupakan aspek vital bagi setiap individu, sehingga sangat potensial jika ditumbuhkan pada masa keemasan (The Golden Age) anak usia dini.

 Pengenalan nilai agama dan moral islami ini dilakukan guna mempersiapkan generasi yang berbudi pekerti, berkepribadian baik serta berkarakter islami sehingga dapat memberikan manfaat bagi dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.
Ketua kelompok kuliah kerja mahasiswa (KKM) Gebrak UIN Maliki Malang, Alif Dian Rizky, mengungkapkan dengan adanya sosialisasi ini sekiranya dapat memberikan edukasi dan implikasi positif bagi masyarakat Desa Ngabab, khususnya anak usia dini. Adapun kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan karakter dan moral islami kepada anak usia dini. 

Mengingat adanya fenomena degradasi moral di era kontemporer sekarang ini yang mengancam diri dan karakter anak bangsa.
“Saya dan teman-teman sangat berharap kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat desa serta dapat berjalan berkesinambungan bahkan setelah kegiatan kuliah kerja mahasiswa kami di Desa Ngabab ini selesai dilaksanakan” lanjutnya.(red/rj). 

Post a Comment

Previous Post Next Post