Pidie, newsataloen.com - Hari ini menjadi hari yang tak terlupakan bagi pasangan Marzuki (51) dan sumarni (49), pasalnya mereka kedatangan tamu istimewa yang tak mereka duga duga. Sosok perwira polisi berpangkat AKBP didampingi dengan Staf Ahli Bupati Pidie datang kerumah sederhana berdinding bata dimana mereka tinggal.
Dengan beralaskan tilam marzuki mencoba untuk bangkit dari tidurnya pada posisi duduk dengan kaki yang lumpuh, ia melempar senyuman dan mata yang berkaca kaca kepada tamu-tamunya, sedangkan istrinya sumarni hanya mampu tetap pada posisi tidur disebelahnya dan termenung haru. Mereka merupakan suami istri yang merupakan warga Gampong Lampeudeu Baroh kabupaten Pidie dan menderita sakit lumpuh dan tumor sejak lama, sedangkan anaknya harus putus sekolah karena kedua orang tuanya sakit dan tidak mampu mencari nafkah.
Dalam kegiatan tersebut Kapolres Pidie AKBP. Padli,S.H.,S.I.K.,M.H.
hendak menyerahkan Bantuan kepada keluarga tersebut, serta berniat untuk menyampaikan maksud mulianya menjadi orang tua asuh bagi anak mereka, agar kembali dapat melanjutkan pendidikan sekolah tingkat SMU di sekolah SMKN Sigli.
Air matapun tak terbendung,
Suasana haru menyelimuti rumah tersebut, Mereka menyampaikan rasa syukur dan terimakasihnya kepada seluruh masyarakat Pidie yang telah mengabarkan kondisi mereka hingga sampai pada Kapolres Pidie yang bermurah hati untuk turun langsung melihat kondisi mereka. (red/rizal jibro).
Post a Comment